Title:


Pendidikan Multikultur Berkemajuan Dalam Pendidikan Kebidanan


Author:


Mail Maulita Listian Eka Pratiwi(1*)
Mail Filosa Gita Sukmono(2)

(1) Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta, Indonesia
(2) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Indonesia
(*) Corresponding Author
10.32536/jrki.v2i1.19| Abstract views : 3950 | PDF views : 980

Abstract


Latar belakang: Pendidikan multikultur dalam pendidikan kebidanan cukup penting bahkan bagi dunia kesehatan 5 sampai 10 tahun ke depan bisa menjadi isu sentral, karena salah satu permasalahan utama dalam dunia kesehatan adalah cara berkomunikasi dengan pasien yang berbeda budaya. Organisasi Muhammadiyah menjadi salah satu organisasi terbesar yang menyediakan lembaga pendidikan di Indonesia yang memiliki Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) dan Perguruan Tinggi Aisyiyah (PTA) khususnya yang mempunyai pendidikan kesehatan dan pendidikan kebidanan di dalamnya penting untuk memperhatikan pendidikan multikultur. Tujuan penelitian: untuk mengetahui implementasi Pendidikan multikultur dalam Pendidikan tinggi ilmu kebidanan di PTM/PTA se DIY-Jateng. Metode Penelitian: penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dimana informan utama adalah ketua program studi D3 Kebidanan di tiga kampus se Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah. Pemaparan dan data yang diberikan oleh ketua program studi tersebut peneliti elaborasikan dengan berbagai teori dan konsep yang bisa melahirkan sebuah rekomendasi untuk pendidikan di lingkungan PTM dan PTA. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi pendidikan multikultur dalam pendidikan tinggi kebidanan di lingkungan PTM dan PTA menunjukkan keberagaman dalam penerapannya, ada yang masuk dalam mata kuliah umum ada juga yang terintegrasi dalam setiap mata kuliah.  Simpulan: Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi pendidikan multikultur dalam pendidikan tinggi kebidanan dalam lingkungan PTM dan PTA meliputi pertama implementasi pada Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU) Seperti Sosial Budaya, Pancasila dan Bahasa Indonesia, kedua implementasi nilai-nilai budaya dalam Asuhan Kebidanan (ASKEB) disetiap Mata Kuliah (Kespro, KB, Nifas, dll), ketiga pembekalan pada alumni/ calon wisudawan tentang kompetensi multikultur. Selain itu penelitian ini merekomendasikan sebuah pendidikan multikultur berkemajuan dalam pendidikan kebidanan, sebuah pendidikan multikultur yang berasaskan nilai-nilai Islam berkemajuan.


Keywords


Pendidikan;multikultur;berkemajuan;pendidikan kebidanan;

Full Text:

PDF

References


Fadillah, M (2017). Model Kurikulum Pendidikan Multikultural di Taman Kanak-Kanak, Jurnal Pembangunan Pendidikan, Vol 5 No 1 Hal 42-51.

Fransiska. (2016). Pendidikan multikultural di TK Mutiara Persada Soragan Yogyakarta. Yogyakarta: Tesis Program Pascasarjana UNY.

JPNN. (2016). Jumlah Bidan sudah Membludak,Kompetensi Diragukan. http://www.jpnn.com/read/2016/06/08/429877/Jumlah-Bidan-Sudah-Membeludak-Kompetensi-Diragukan-

www.bidan.unimus.ac.id, diakses pada 10/07/2017




DOI: https://doi.org/10.32536/jrki.v2i1.19

Article Metrics

Abstract view : 3950 times
PDF - 980 times

Cited By

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Riset Kebidanan Indonesia



Jurnal Riset Kebidanan Indonesia


Indexing by:

ipiii.png Jurnal Riset Kebidanan Indonesia Jurnal Riset Kebidanan Indonesia

Diterbitkan oleh:
AIPKEMA (Asosiasi Institusi Pendidikan Kebidanan Muhammadiyah-'Aisyiyah Indonesia)

Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta, Jl. Siliwangi (Ring Road Barat) No. 63, Nogotirto, Gamping, Sleman, Yogyakarta 55292.
Telp. (0274) 4469199; CP: 081236093816; Email: aipkemajrki@gmail.com; dewik.2011@gmail.com


Creative Commons License
This work (Jurnal Riset Kebidanan Indonesia) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.